Rene Alberts Berharap Permainan PSM Terus Konsisten

jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar berhasil memenangi pertandingan kandang melawan Arema FC dengan skor 2-1 dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Mattoangin Makassar, Minggu (14/10).
Pelatih PSM Robert Alberts menegaskan bahwa kemenangan yang diraih oleh timnya sangat spesial. Karena tambahan poin inilah, PSM pun bisa menempel Persib di puncak klasemen dengan poin sama 44.
"Sesuai yang kami perkirakan, pertandingan berjalan sulit. Tapi para pemain bisa mengatasi tekanan, terutama di babak kedua," kata pelatih asal Belanda itu usai laga.
Rene Alberts menegaskan, bahwa titik balik timnya adalah kemampuan untuk keluar dari tekanan tim tamu di babak kedua. Gaya main yang sama sekali berbeda dibandingkan babak pertama, membuat tim Juku Eja harus habis-habisan.
Apalagi, Arema sebelumnya sempat menyamakan kedudukan 1-1 terlebih dulu lewat Hardianto. Beruntung, Guy Junior berhasil mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-69.
"Kalau tadi pemain telat merespon dan terbawa tekanan setelah lawan menyamakan kedudukan, mungkin hasilnya akan berbeda. Saya ingin pemain konsisten dengan permainan ini," tandasnya. (dkk/jpnn)
PSM Makassar berhasil memenangi pertandingan kandang melawan Arema FC dengan skor 2-1 dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Mattoangin Makassar, Minggu (14/10).
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Klasemen Liga 1 2024/25: Persis Solo Lepas dari Juru Kunci, Siapa Bakal Degradasi?
- Madura United vs PSM: Sape Kerrab Makin Dalam Tercebur ke Zona Merah
- Madura United vs PSM Makassar: Juku Eja Mampu Curi 3 Poin?
- Balotelli Harus Absen Saat PSM Tandang ke PSIS, Siapa Penggantinya?
- Arema FC Vs PSM Makassar Diwarnai 2 Gol Kilat & 1 Kartu Merah
- Live Streaming Arema FC Vs PSM Makassar: Thales Lira Absen