Resep Harmonis Ala Keluarga Gilang-Shahnaz

jpnn.com - JAKARTA -- Menjalani usia pernikahan ke-12 pasangan suami-istri Gilang Ramadhan dan Shahnaz Haque tetap langgeng. Bahkan ketika pasangan itu sudah dikaruniai tiga orang anak, pasangan ini tak pernah diterpa gosip miring. Apa rahasianya?
Shahnaz mengungkapkan bahwa dirinya dan Gilang tidak pernah malu untuk berantem. Justru yang berbahaya, kata dia, adalah keluarga yang terlalu dingin.
"Jangan malu buat berantem. Yang bahaya itu kalau dingin aja tapi tiba-tiba meledak," kata Shahnaz di Jakarta, Senin (5/8).
Ia juga mengungkapkan, suami istri tidak boleh menciptakan api yang terlalu besar. Sebab, jika terlampau panas juga akan merusak rumah tangga.
Lalu untuk menjaga agar tidak pernah diterpa gosip, Shahnaz menyarankan agar suami-istri tidak berbuat hal aneh. Hal itu akan ikut memicu orang untuk memperkeruh suasana.
"Jangan bikin yang aneh-aneh biar gak ada gosip yang aneh-aneh. Gosip itu ada yang bermain api ada yang ngipasin. Luruskan niat untuk gak berbuat aneh-aneh," ungkapnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Menjalani usia pernikahan ke-12 pasangan suami-istri Gilang Ramadhan dan Shahnaz Haque tetap langgeng. Bahkan ketika pasangan itu sudah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ratu Hiphop Jepang, Awich Makin Mendunia
- Masa Penahanan Vadel Badjideh Diperpanjang, Ini Sebabnya
- Ariel NOAH Emosional Saat Tokyo Marathon 2025
- Film Pinjam 100 Segera Tayang di Bioskop, Bamsoet Ungkap Pesan Penting Sang Produser
- Angga Yunanda Ungkap Alasan Hanya Undang Orang Terdekat di Pernikahannya
- LucuFlix Resmi Diluncurkan, MLI Sajikan Konten Bagi Para Pencinta Komedi