Reshuffle, Jokowi Disarankan Ambil Politikus KMP
jpnn.com - JAKARTA - Presiden Jokowi disarankan untuk segera melakukan evaluasi kinerja kabinet setelah enam bulan bekerja, yang disusul dengan reshuffle.
Demikian disampaikan Direktur Populi Centre, Nico Harjanto kepada wartawan usai diskusi di bilangan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (25/4).
"Publik saya kira sudah resah karena banyak menteri Jokowi yang tidak bisa jalankan program presiden dengan baik. Makanya Jokowi harus lakukan perombakan dengan objektif dan pertimbangan politik yang matang," kata Nico.
Pertimbangan politik dinilainya penting dilakukan mengingat minimnya dukungan parlemen terhadap pemerintahan Jokowi.
Yakni, dengan mengambil menteri baik dari parpol yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) ataupun partai pendukungnya seperti PDI Perjuangan. (wid/RMOL)
JAKARTA - Presiden Jokowi disarankan untuk segera melakukan evaluasi kinerja kabinet setelah enam bulan bekerja, yang disusul dengan reshuffle. Demikian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate
- Wamen Viva Yoga: Kami Rancang Pembangunan Sentra Sapi Perah di Daerah Transmigrasi
- Ramses Nilai Rencana Bangun Universitas HAM Sangat Tepat di Indonesia
- Pimpinan DPR Mendukung Rencana Sekolah Negeri-Swasta Gratis di Jakarta
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
- Pengukuhan Kepengurusan KWP 2024-2026, Ariawan: Saatnya Bersinergi dan Berkolaborasi