Reshuffle Kabinet Akhir Maret, PAN Dapat Jatah 1 Menteri
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Gerakan Sosial dan Penanggulangan Bencana DPP PKB Luqman Hakim mengaku mendengar kabar bakal adanya perombakan atau reshuffle kabinet pada akhir Maret ini.
"Kalau kabar dari warung kopi begitu, infonya akhir Maret ini," kata Luqman kepada wartawan, Selasa (8/3).
Wakil Ketua Komisi II DPR itu juga mengungkapkan reshuffle kabinet itu sekaligus akan memasukkan PAN.
"PAN dapat satu menteri plus satu wamen," kata Luqman.
Namun, dia belum tahu pasti kebenaran kabar tersebut.
"Namun, belum tahu pastinya kapan dan posisinya apa, masih kabar-kabar sih," ucapnya.
Di sisi lain, Ketua DPP PPP Achmad 'Awiek' Baidowi mengatakan dirinya juga mendengar ada kabar reshuffle di akhir Maret.
"Soal reshuffle kabinet itu kan hak prerogatif Presiden Jokowi," kata Awiek kepada wartawan.
Politikus PKB Luqman Hakim mendengar kabar PAN dapat jatah 1 menteri dan wakil menteri pada reshuffle kabinet nanti.
- Repdem Desak Presiden Prabowo Pecat Menteri Yandri
- DPR Setuju Program Pembatasan BBM Subsidi, Asalkan..
- Pakar ini Meyakini Tak Ada Reshuffle Meski Risma dan Pramono Maju Pilkada
- Datangi MKD, IMM Laporkan Legislator yang Memimpin Rapat RUU Pilkada
- Parlemen Dikepung Massa, Pimpinan Baleg DPR Sebut Tak Ada Pengesahan RUU Pilkada
- Tolak Pengesahan RUU Pilkada, Luqman Hakim PKB Sengaja Absen di Sidang Paripurna