Reshuffle? Tunggu aja Pak JK dari Amerika

Reshuffle? Tunggu aja Pak JK dari Amerika
Sinyal 'Kocok Ulang' menguat lagi usai Presiden Joko Widodo bertemu dengan sejumlah ketua partai beberapa hari belakangan ini. Foto: dok/JPNN.com

Berdasarkan informasi yang dirangkum Jawa Pos dari sejumlah petinggi partai di internal Koalisi Indonesia Hebat (KIH), sejumlah menteri dari parpol akan tersapu arus reshuffle jilid II ini. Yang paling santer adalah menteri asal PKB. Tidak hanya terkena perombakan, partai yang kini menempatkan tiga kadernya di kabinet tersebut berpotensi kehilangan satu jatah kursi.

Sewaktu dikonfirmasi, Wasekjen DPP PKB Daniel Johan terkesan pasrah. Dia hanya menegaskan, keputusan reshuffle sepenuhnya berada di tangan Presiden Jokowi. "Presiden yang tahu. Hanya presiden yang tahu,’’ ujarnya.

Hingga tadi malam, kata dia, partainya juga belum diajak berkomunikasi oleh presiden terkait dengan hal tersebut. ’’Iya, rasanya memang belum,’’ ungkapnya.

Tiga kader PKB di kabinet adalah Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT) Marwan Jafar; Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi; serta Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri. 

Selain PKB, menteri dari Partai Hanura tidak lepas dari isu reshuffle. Tunggu saja Pak Wapres pulang... (byu/dyn/c5/pri/adk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News