Residivis Curanmor Serang Polisi, Dor, Kena
jpnn.com, MEDAN - Setelah lebih dua bulan melakukan penyelidikan, petugas meringkus seorang residivis pencuri kendaraan bermotor (curanmor).
Tersangka beraksi di wilayah Kecamatan Medan Area, Kota Medan, Sumatera Utara.
Petugas terpaksa menembak tersangka karena melawan saat akan ditangkap.
"Pelaku berinisial MY (30) terpaksa dilumpuhkan karena membahayakan keselamatan petugas saat dilakukan penangkapan," kata Kapolsek Medan Area Kompol Sawangin, Sabtu.
Penangkapan terhadap sang residivis berdasarkan laporan warga yang kehilangan sepeda motornya di kawasan Medan Denai pada 27 Desember 2021.
Kompol Sawangin mengatakan tersangka ditangkap di kawasan Jermal XV.
Berdasarkan hasil interogasi, tersangka mengaku melakukan aksinya bersama rekannya berinisial S yang saat ini masih dalam pengejaran (DPO).
Hasil penjualan barang curian tersebut digunakan tersangka untuk membeli narkoba bersama dengan pelaku S.
Sepak terjang residivis kasus curanmor ini sangat membahayakan. Dia tak takut melawan polisi.
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Ungkap Kasus TPPO, Polres Muara Enim Bekuk 1 Tersangka
- Heboh Polisi Tembak Polisi, Komisi III DPR Bakal ke Sumbar