Resmi Bernama 'Kuala Namu International Airport'
Sabtu, 05 Januari 2013 – 06:26 WIB

Resmi Bernama 'Kuala Namu International Airport'
Namun akhirnya, sembilan Fraksi di DPRD Sumut menyetujui Bandar Udara International Kuala Namu menjadi nama bandara baru itu, untuk diusulkan ke menhub.
Herry menjelaskan, nama bandara yang sudah ditetapkan itu juga sudah didaftarkan di badan penerbangan internasional. "Begitu usulan dari daerah masuk, kita tetapkan, dan langsung kita daftarkan," ujar Herry.
Dia juga optimis, Maret 2013 mendatang bandara baru itu sudah beroperasi. Hanya saja, dia belum berani memastikan kapan penerbangan perdana akan dilakukan. "Sekitar Maret lah. Bisa juga akhir Maret. Tapi itu tetap uji coba dulu," kata Herry.
Untuk tahap awal, Herry menjelaskan, memang akses Medan-Kualanamu belum bisa melalui jalan tol. Jadi untuk sementara nantinya masih mengandalkan jalan lama, Kereta Api Medan-Kualanamu, dan jalan arteri. "Untuk jalan arteri menurut Kementerian PU sudah bisa digunakan," pungkas Herry. (sam/jpnn)
JAKARTA - Berakhir sudah perdebatan hangat mengenai nama yang dianggap pas untuk bandara baru pengganti Polonia, Medan. "Kuala Namu International
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki