Resmi Beroperasi, DSLC Berikan Layanan Jasa Hukum Kepada Klien

Menurut dia, DSLC berorientasikan kepada kepuasan klien dengan cara memberikan pelayanan yang terbaik untuk klien.
“Goal kami adalah memberikan ketenangan dan kenyamanan kepada klien dalam menjalankan kegiatan usahanya” ujar Rizky dan Partner DSLC.
Untuk itu, segala tindakan yang diambil dan direkomendasikan kepada klien telah terukur berdasarkan penelitian yang komprehensif dengan berbagai alternatif solusi yang efektif dan efisien untuk klien.
Dengan mulai beroperasinya DSLC, menurut Rizky, kantor ini akan menjadi pilihan yang baik bagi pengguna jasa hukum dan bisnis khususnya pada area-area seperti Corporate Debt Restructuring, General Corporate & Commercial Law, Dispute Resolution, M&A, Licensing & Corporate Compliance, Tax, Labor Law, dan Arbitration.
“Sebagai kantor hukum yang terintegrasi dengan kebutuhan Industri 4.0, DSLC selalu menjadikan sarana teknologi sebagai media penghubung bagi para pengguna jasa hukum dan bisnis, sehingga, info terkait DSLC dapat dengan mudah mereka temukan melalui website dan media sosial DSLC serta platform online lainnya,” ujar Rizky.(fri/jpnn)
Dwinanto Strategic Legal Consultant (DSLC) hadir dan resmi beroperasi di Jakarta dan Surabaya untuk memberikan layanan jasa hukum dan bisnis terbaiknya kepada para kliennya.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja
- Nawakara Hadirkan Perlindungan Risiko Bisnis Lewat Solusi Keamanan Terintegrasi
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee