Ini Alasan Bu Mega Tunjuk Kemenakannya Dampingi Gus Ipul

Ini Alasan Bu Mega Tunjuk Kemenakannya Dampingi Gus Ipul
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bersama Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Pertanyaan tentang nama yang akan diusung PDI Perjuangan sebagai calon wakil gubernur Jawa Timur pendamping Saifullah Yusuf akhirnya terjawab. Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri telah memutuskan menunjuk kemenakannya sendiri, Puti Guntur Soekarno sebagai pendamping calon gubernur Jawa Timur yang akrab disapa dengan panggilan Gus Ipul itu.

"Ibu ketua umum (Megawati, red) telah mengambil keputusan bahwa sebagai cawagub yang mendampingi Gus Ipul adalah Mbak Puti Guntur Soekarno. Dengan demikian terjawab sudah bagaimana PDI Perjuangan betul-betul konsisten dalam menyiapkan pemimpin untuk rakyat," ujar Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di sela-sela perayaan hari ulang tahun partainya ke-45 di JCC Senayan, Jakarta pada Rabu (10/1).

Hasto menjelaskan, keputusan partainya memilih Puti sebagai pengganti Abdullah Azwar Anas di posisi calon wagub Jatim sudah melalui pertimbangan dan masukan dari berbagai pihak. Bahkan, Megawati juga menerima masukan soal Puti dari kalangan Nahdatul Ulama (NU).

"Dan juga setelah menerima masukan dari Gus Ipul dan mendengarkan juga masukan dari Bapak Muhaimin Iskandar selaku ketua umum PKB," jelas dia.

Hasto menegaskan, PDIP berpegang teguh pada sejarah tentang kebersamaan dan persaudaraan antara kalangan nahdiyin dengan kaum nasionalis. Karena itu, PDIP terap mempertahankan koalisi dengan PKB dalam menghadapi Pilgub Jatim.

Lebih lanjut Hasto mengatakan, Megawati sudah berpesan kepada seluruh struktur PDIP untuk bergerak ke bawah demi memenangkan duet Gus Ipul-Puti. Megawati juga sudah menunjuk Wakil Sekjen PDIP Ahmad Basarah untuk memimpin ketua tim pemenangan.

Saat ini, Puti bersama Basarah sudah bergerak ke Jatim untuk bertemu dengan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Selanjutnya, PDIP akan mendaftarkan duet Gus Ipul-Puti ke KPU Jatim di Surabaya.

"Nantinya Bu Risma bersama seluruh jajaran partai mengantarkan pasangan untuk rakyat, menyatukan kekuatan gotong royong NU dan PDI Perjuangan dan PKB. Dan semangat inilah yang kami bawa," tambahnya.(fat/jpnn)


Pertanyaan tentang nama yang akan diusung PDI Perjuangan sebagai calon wakil gubernur Jawa Timur pendamping Saifullah Yusuf akhirnya terjawab.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News