Resmi, Dorce Gamalama Anak Buah Raffi Ahmad, Masih Ada Misteri

jpnn.com, JAKARTA - Dorce Gamalama mengumumkan bahwa dirinya mengajukan lamaran pekerjaan sebagai sopir Raffi Ahmad, lewat akun Instagram miliknya, pada Sabtu (6/6) pekan lalu.
Saat itu Dorce mengatakan bahwa niatnya bekerja sebagai sopir di keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, adalah serius.
"Aku serius, bener deh. Raffi orangnya baik, aku bisa bawa mobil, Raffi kan mobilnya banyak. Sampai sekarang kayaknya aku penasaran banget, kenapa sih Raffi enggak mau terima aku sebagai sopir," jelas presenter kelahiran Solok, Sumatera Barat itu.
"Aku mau mengabdi sama Raffi, insyaallah. Terima kasih ya Raffi Ahmad, assalamualaikum," sambungnya.
Selanjutnya, pada Senin (8/6), Dorce Gamalama sudah mendapat jawaban dari Nagita Slavina tersebut.
"Raffi Ahmad sudah meng-insyaallah-kan," kata Dorce Gamalama lewat akun Instagram miliknya, Senin (8/6).
Perkembangan begitu cepat. Pada Senin malam, selebritas berusia 56 tahun itu menyampaikan kabar bahwa dirinya sudah diterima jadi karyawan Raffi.
Kabar baik itu disampaikan Dorce Gamalama lewat video di akun Instagram miliknya.
Dorce Gamalama mengumumkan bahwa mulai Rabu besok dirinya sudah bekerja pada Raffi Ahmad.
- 3 Berita Artis Terheboh: Rafi Ahmad Pengin Tambah Anak, Wulan Guritno Kapok
- Raffi Ahmad Mengaku Ingin Tambah Momongan Lagi, Begini Reaksi Nagita Slavina
- Kemenag Luncurkan Kurikulum Berbasis Cinta, Raffi Ahmad Puji Lulusan Madrasah
- 3 Berita Artis Terheboh: Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan, Nunung Panik
- Wendi Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit, Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih