Resmi! Gerindra Nyusul Golkar Dukung Syarif Fasha di Pilwako Jambi
"Kita itu ikut kehendak rakyat. Kalau rakyat yang meminta kita pasti ke sana," ujarnya.
Pimpinan Komisi X DPR RI ini menyebutkan jika saat ini rekomenasi masih menuggu mekanisme. Selanjutnya akan segera mengumumkan secara resmi.
"Sekarang masih dalam proses. Yang jelas dukungan Gerindra itu satu paket dengan wakil," katanya.
Syahbandar, Wakil ketua DPD Gerindra Provinsi Jambi mengaku belum mendapatkan informasi terkait dukungan partainya. "Sayo belum dapat informasi. Sekarang lagi ada tugas di luar kota," katanya.
Tapi dirinya mengaku senang bila rekomedasi itu turun dari DPP. Harapannya dukungan itu bisa satu paket, yakni mendukung Fasha dan Maulana.
"Saya memang dari sebelumnya berharap seperti ini. Fasha dan Maulana sudah pas didukung. Dulu Gerindra juga dukung Fasha," pungkasnya. (aiz/wan)
Dukungan partai Gerindra di Pilwako Jambi 2018 akhirnya jatuh kepangkuan calon petahana Syarif Fasha.
Redaktur & Reporter : Budi
- Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya
- Sudaryono: Doa Bersama di Kampanye Akbar untuk Munajat Kemenangan Luthfi-Yasin
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- KPK Incar Aset Anwar Sadad yang Dibeli Pakai Duit Kasus Korupsi Dana Hibah
- Luthfi Sudah Jadi Anak Buah Prabowo, Sudaryono Ajak Warga Menangkan di Pilgub Jateng