Resmi Ikut Piala Kemerdekaan, Persis Siapkan Kontrak Baru Untuk Pemain
jpnn.com - PERSIS Solo telah memastikan diri untuk ikut serta di ajang Piala Kemerdekaan 2015. Untuk pemain, Persis langsung menyiapkan diri untuk melakukan negosiasi ulang.
Direktur Sport PT Persis Solo Saestu (PT PSS) Totok Supriyanto menyebut, kesepakatan baru dengan pemain akan dilakukan setelah turnamen Piala Polda Jateng.
"Kami akan mempertahankan tim yang sekarang," katanya, saat dihubungi, Sabtu (4/7) siang.
Menurut Totok, komposisi pemain yang dimiliki Laskar Sambernyawa sudah komplet. Mampu lolos ke final Piala Kapolda Jateng membuktikan kualitas dan kekompakan tim Persis sudah bagus untuk mengarungi turnamen Piala Kemerdekaan.
"Setelah final, langsung kami bicarakan ulang soal kontrak pemain," tegas dia.
Final Piala Kapolda Jateng sendiri Sabtu (4/7) malam ini digelar di kandang PSIS, Stadion Jati Diri Semarang. Selanjutnya, pada 11 Juli mendatang di Stadion Manahan, Solo. (dkk/jpnn)
PERSIS Solo telah memastikan diri untuk ikut serta di ajang Piala Kemerdekaan 2015. Untuk pemain, Persis langsung menyiapkan diri untuk melakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasil Practice MotoGP Barcelona, Top 10 Langsung ke Kualifikasi Utama
- Timnas Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Melukai Garuda
- Susunan Pemain Indonesia vs Jepang: Sayuri dan Ridho jadi Starter
- Hasil FP1 MotoGP Barcelona Mengejutkan, Bukan Martin atau Pecco Paling Kencang
- Petuah Marc Klok kepada Timnas Indonesia saat Menghadapi Jepang
- Indonesia vs Jepang: Begini Prediksi Pelatih Persib Bojan Hodak