Resmi Jadi Gubernur Kaltim, Isran Noor Punya 8 Prioritas
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor menyatakan mayoritas janji kampanyenya di Pilkada lalu masuk dalam daftar prioritas yang segera akan dikerjakan setelah dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara Jakarta, Senin (1/10).
"Hampir semua, delapan elemen yang ada jadi prioritas. Jadi tidak ada yang tidak prioritas," kata Isran usai dilantik bersama Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi.
Di antara program prioritasnya itu adalah masalah kemiskinan, infrastruktur, pendidikan, kesehatan, pengembangan SDM.
"Termasuk terkait difabel. Delapan yang kami siapkan dalam visi dan misi itu tidak ada yang tidak prioritas," tegasnya lagi.
Bicara tahapan implementasi, mantan bupati Kutai Timur ini terlebih dahulu akan menggarap soal pendidikan, kesehatan dan pembenahan infrastruktur untuk memudahkan konektivitas antarkabupaten dan kota di Kaltim.
Mengenai infrastruktur, program yang sekarang hanya berpusat di perkotaan, akan diarahkan ke kawasan pedalaman. Tidak hanya darat tapi juga konektivitas udara dari Kaltim ke provinsi tetangga dengan pembenahan bandara.
"Sudah rutin (penerbangan) antara Balikpapan dan Palu. Kami akan kembangkan Samarinda ke Mamuju (Sulawesi Tengah-red)," tambahnya.(fat/jpnn)
Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor menyatakan mayoritas janji kampanyenya di Pilkada lalu masuk dalam daftar prioritas
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Pilkada Kaltim: Elektabilitas Rudy Mas'ud-Seno Aji Ungguli Calon Petahana
- Survei Pilkada Kaltim: Elektabilitas Rudy-Seno 57,9 Persen, Kalahkan Isran-Hadi
- Survei Terbaru Pilkada Kaltim: Elektabilitas Rudy Mas'ud-Seno Aji Ungguli Isran-Hadi
- Elektabilitas Moncer, Rudy Mas'ud-Seno Aji Diprediksi Kalahkan Petahana di Pilgub Kaltim
- Polling Media Lokal: Isran-Hadi Dipilih Paling Banyak, Sampai 60 Persen
- Petahana Berpotensi Terjungkal di Pilgub Kaltim Versi Survei TBRC