Resmi! Johan Budi Jabat Juru Bicara Istana
jpnn.com - JAKARTA - Kabar angin kemesraan Johan Budi Sapto Prabowo dengan Istana akhirnya terjawab sudah. Presiden Joko Widodo resmi mengangkat mantan 'kader' Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu sebagai staf khusus presiden di bidang komunikasi.
"Mulai hari ini saya minta (Johan) untuk membantu sebagai stafsus presiden. Membantu mengomunikasikan program-program presiden maupun pemerintah kepada masyarakat," ujar Jokowi dalam jumpa pers di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (12/1).
Jokowi memilih Johan karena sudah melihat pengalamannya sebagai juru bicara KPK. Ia yakin, Johan bisa membantunya mengomunikasikan semua program dengan baik.
"Saya senang semakin banyak orang-orang baik di lingkungan Istana yang membantu," imbuhnya.
Jokowi mengaku, tidak ada alasan khusus terkait pemilihan itu kecuali karena melihat pengalaman Johan dalam berkomunikasi selama ini. (flo/jpnn)
JAKARTA - Kabar angin kemesraan Johan Budi Sapto Prabowo dengan Istana akhirnya terjawab sudah. Presiden Joko Widodo resmi mengangkat mantan 'kader'
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penembakan Siswa SMK oleh Oknum Polisi Cederai Rasa Keadilan Masyarakat
- Hak Konstitusional Firli Bahuri Harus Dihormati
- Jenderal Polri Menjamin Penanganan Kasus Penembakan Siswa Semarang Transparan
- Katarina Minta Jaksa Segera Eksekusi Pelaku Pemalsuan Akta Setelah Kasasi Dikabulkan
- Pensiunan Notaris Diduga Dikriminalisasi dengan Sengketa Perdata yang Dipidanakan
- Kebakaran Melanda Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang, Ini Dugaan Penyebabnya