Resmi Meluncur, Huawei FreeBuds 5 Dijual dalam Jumlah Terbatas, Sebegini harganya

Perpaduan itu mampu memberikan pengalaman real-time dalam mendeteksi suara yang didengarkan dan otomatis menyesuaikan frekuensinya, sehingga terdengar hidup.
Huawei FreeBuds 5 juga memiliki peningkatan pada Active Noise Cancellation (ANC), termasuk open-fit ANC yang mampu mengurangi distraksi suara dengan nyaman dan mulus.
Perangkat tersebut dilengkapi tiga mikrofon yang dapat meningkatkan kemampuan noise cancellations, yakni lewat algoritma rekayasa buatan Huawei.
Selain itu, terdapat fitur AI Call Noise Cancellation yang mampu mengidentifikasi suara manusia secara lebih akurat melalui algoritma berbasis jaringan saraf menggunakan simpul atau neuron terhubung Deep Neural Network (DNN).
Adapun fitur-fitur tambahannya meliputi fitur SuperCharge yang memungkinkan pemakaian 2 jam penuh meski baru 5 menit pengisian daya, kemampuan aktif mendengarkan musik selama lima jam nonstop, dan standby hingga 30 jam saat kondisi baterai penuh.
Lalu, koneksi multi-perangkat yang seamless dengan aneka produk Huawei dan merek lain, serta mode gaming yang menjadikan kualitas suara maksimal saat digunakan untuk hiburan.
Tidak ketinggalan, smart experience pada HUAWEI FreeBuds 5 juga mampu mengidentifikasi lagu, smart broadcast, dan terjemahan secara instan.
Huawei FreeBuds 5 sudah bisa didapatkan dengan harga spesial Rp 1.699.000 dari harga asli Rp 1.999.000.
Huawei FreeBuds 5 resmi mepuncurkan di Indonesia dengan jumlah terbatas. Silakan cek harganya di sini.
- Huawei Merilis Foto-Foto Maextro S800, Mercedes-Benz Maybach Kalah Panjang
- BYD akan Sematkan Fitur Pintar Ini ke Semua Modelnya, Bisa Melaju Secara Otomatis
- Kinerja Penjualan Smartphone Apple dan Samsung Tertekan Oleh Merek Tiongkok
- Honda Bakal Gunakan Teknologi Huawei untuk Jajaran Mobilnya
- Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital Indonesia, PINTU Perluas Edukasi Pasar
- Pertama di Dunia, BYD-Huawei Ciptakan Fitur Pintar di Mobil Off-Road