Resmi Mendaftar Caketum Kadin, Anindya Bakrie Usung Program Ini

Program kerja dibuat sangat sederhana, membuat manfaat lebih banyak kepada anggota dan menjadi mitra strategis pemerintah yang lebih baik. Anin memberi nama programnya #Pro K–A–D–I–N, #ProKadin.
Pro, berarti Kadin yang profesional, saling bahu-membahu, untuk maju, naik kelas bersama. K, Kelembagaan dan SDM Kadin yang Kuat #ProKelembagaan. A, Agrikultur untuk Ketahanan Pangan #ProPangan.
Kemudian, D berarti Daerah Berdaya dengan UMKM Modern sebagai Unggulan #ProDaerah. I, Industrialisasi Berorientasi pada Konektivitas dan Ekspor #ProIndustrialisasi. N, Normalisasi Kehidupan Pasca Pandemi dan Kemandirian Nasional Bidang Kesehatan #ProKesehatan.
Anin berharap, Munas bisa berjalan sejuk dan teduh dalam perlombaan ide.
"Pada akhirnya, kita bisa produktif dalam Munas mendatang. Menghasilkan ide-ide brilian, agar Kadin dan anggota Kadin menjadi semakin maju dan naik kelas bersama," ujar Anin.(fri/jpnn)
Anindya Bakrie resmi mendaftar sebagai Calon Ketua Umum (Caketum) Kadin Indonesia periode 2021-2026 ke Panitia Munas Kadin.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Dukung Pemerintah, Kadin Merenovasi 500 Rumah tidak Layak Huni
- KADIN Dorong Pemanfaatan e-Signature dan Perjelas Status Hukum dalam Layanan Kenotariatan
- Kadin DKI Gandeng Masjid Istiqlal dan Indosat Ooredoo Berdayakan Ekonomi Umat
- Arsjad Rasjid Lanjutkan Kiprah Global Seusai Pimpin Kadin
- Kadin DKI Jakarta Fasilitasi 1.000 Sertifikat Halal Gratis untuk UMK