Resmi Menikah di AS, Aurelie dan Tyler Akan Gelar Resepsi pada April

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Aurelie Moeremans mengumumkan rencana resepsi pernikahannya dengan Tyler Bigenho.
Pasangan yang resmi menikah di California, Amerika Serikat, itu akan menggelar resepsi pada April mendatang.
Hal itu diungkap Aurelie saat menjawab pertanyaan sahabat pada kolom komentar unggahan di Instagram miliknya.
"Masih bulan April!” tulis Aurelie Moeremans, dikutip pada Sabtu (4/1).
Namun, Aurelie enggan membocorkan lokasi dan tanggal pasti resepsi pernikahannya digelar.
Sebelumnya, Aurelie membagikan kabar pernikahannya pada 1 Januari 2025.
Dalam unggahannya, dia memperlihatkan perjalanan cinta dengan Tyler sepanjang 2024, yang ditutup dengan momen sakral di mana petugas catatan sipil California.
Pasangan ini memilih konsep sederhana untuk prosesi akad nikah mereka.
Aurelie Moeremans dan Tyler Bigenho berencana menggelar resepsi pernikahan pada April Mendatang.
- Aurelie Moeremans Akhirnya Gelar Resepsi Pernikahan di Amerika Serikat
- Soal Pernikahan, Maxime Bouttier dan Luna Maya Kompak Beri Jawaban Begini
- Ini Motif Remaja di Serang Membacok Tamu di Acara Pernikahan
- Konon Luna Maya dan Maxime Bouttier Akan Menikah di Bali
- Nyaris Bercerai, Sheila Marcia dan Suami Kini Makin Lengket
- Angga Yunanda Ungkap Alasan Hanya Undang Orang Terdekat di Pernikahannya