Resmi! Raphael Varane jadi Milik MU
Kemampuan Varane menarik perhatian Solskjaer setelah bermain di Real Madrid sejak musim panas 2011.
Sepanjang kariernya di Santiago Bernabeu, Varane telah membuat 350 penampilan untuk Real Madrid.
Dia juga telah berhasil memenangi tiga gelar La Liga dan empat kali menjadi juara Liga Champions.
Selain itu, pemain berusia 28 tahun itu juga telah memiliki pengalaman luar biasa bersama timnas Prancis dengan 79 penampilan.
Varane berhasil membawa Prancis menjadi juara pada Piala Dunia 2018.
Dia juga tampil pada empat penampilan di Euro 2020 sebelum tersingkir di 16 Besar akibat kalah dari Swiss dalam adu penalti.
Dengan kesepakatan ini, Varane kemungkinan akan melakukan debut untuk MU pada pertandingan Premier League melawan Leeds United di Old Trafford pada 14 Agustus.
Pada musim lalu, United finis di urutan kedua klasemen Premier League.
Manchester United mengumumkan keberhasilannya mendapatkan bek tengah Raphael Varane dari Real Madrid.
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Ruben Amorim Datang, Ruud van Nistelrooy Resmi Tinggalkan Manchester United
- Nistelrooy Bawa Banyak Energi Positif di MU
- Cedera ACL, Bek Real Madrid Eder Militao segera Menjalani Operasi
- Real Madrid Menang 4-0 Atas Osasuna, Vinicius Junior Cetak Hattrick
- Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Manchester City Keok