Resmi! Real Madrid Tidak Berminat Datangkan Neymar
jpnn.com, MADRID - Klub raksasa Eropa, Real Madrid membantah telah melakukan pendekatan ke Neymar.
Juara Liga Champions dalam tiga edisi terakhir itu resmi mengonfirmasi mereka tidak berminat membuat penawaran untuk Neymar.
"Menghadapi banyak laporan yang mengaitkan kami dengan kepindahan Neymar dari PSG, kami ingin menegaskan bahwa klub tidak berminat membuat tawaran untuk pemain tersebut," bunyi pernyataan resmi Madrid di situsnya.
Sebelumnya, banyak laporan yang menyebutkan Neymar adalah incaran utama El Real setelah mengantongi uang hasil penjualan Cristiano Ronaldo ke Juventus.
Madrid juga sempat dikabarkan melakukan pendekatan ke ayah Neymar.
"Kedua klub memiliki hubungan yang sangat baik. Dengan demikian, jika Real Madrid berada pada tahap mempertimbangkan pemain PSG, maka kami akan mendekati pihak klub (bukan langsung ke pemain)," tulis Madrid. (adk/jpnn)
Real Madrid membantah semua rumor yang menghubungkan mereka dengan upaya mendatangkan Neymar.
Redaktur & Reporter : Adek
- Liga Champions: 6 Klub Gugur, 3 Raksasa Terancam
- Ancelotti Bakal Tinggalkan Real Madrid, Penggantinya Bukan Orang Jauh
- Tak Punya Lawan, Florentino Perez Kembali Jadi Orang Nomor 1 Real Madrid
- Kylian Mbappe: Saya Sudah Beradaptasi dengan Tim
- Alaba Disambut Meriah, Real Madrid Pimpin Klasemen La Liga
- Real Madrid vs Celta Vigo: 2 Gol Endrick Bantu Los Blancos ke Perempat Final Copa del Rey