Resolusi Jihad Kemanusiaan, PWNU DKI Dirikan 12 Posko Isoman
Taufik yang juga Wakil Ketua DPRD DKI itu menyampaikan, jangan melihat apa yang diberikan oleh PWMU DKI. Tapi, keikhalasannya sebagai ormas islam terbesar ini berkolaborasi dengan Polda Metro Jaya, dan Pemoprov DKI untuk meringankan kesulitan masyarakat.
"Di masa-masa seperti inilah kita bersama-bersama tunjukkan bahwa kita adalah bangsa yang tangguh dan kuat. Kepedulian tinggi, saling membantu. Kita harus bergotong royong agar kita bisa segera pulih, khususnya Jakarta dan bagkit," ucap Taufik.
Sementara itu, Ketua Peduli Isoman PWNU DKI, Abdul Muin menerangkan, Resolusi Jihad Kemanusiaan PWNU DKI ini menyiapkan 12 titik posko isoman dapur umum di setiap cabang-cabang NU di ibu kota ada dua titik. "Satu posko akan menyiapkan 100 untuk isoman akan kami berikan makan, vitamin, obat, dan susu," ungkap Muin.
Dia menjelaskan, Gerakan Resolusi Jihad Kemanusiaan PWNU DKI berlangsung selama dua minggu kedepan. Nanti, ada tim dari NU yang mendata warga yang melakukan isoman akibat terpapar Covid-19.
"Apabila stok berjalan habis maka akan dikirim keesokan harinya. Terus kami lakukan ini selama dua minggu. Jika masih berlanjut, kami akan perpanjang gerakan ini. Tapi, kami (PWNU DKI,red) berdoa agar pandemi ini cepat berlalu," tandasnya. (ant/dil/jpnn)
Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta berikrar menggelorakan semangat Resolusi Jihad Kemanusiaan untuk melawan Covid-19
Redaktur & Reporter : Adil
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya
- Menkes Sebut Virus Mpox atau Cacar Monyet Tidak Mengkhawatirkan seperti Covid-19
- Jilbab IKN