Respons Ari Lasso Soal Lagu Mengejar Matahari Versi Keisya Levronka
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Keisya Levronka berhasil membawakan ulang lagu Mengejar Matahari yang pernah dipopulerkan Ari Lasso.
Lagu Mengejar Matahari versi Keisya ini rupanya mendapat respons baik dari masyarakat.
Banyak yang tidak menduga lagu ini bisa diaransemen dengan nada yang megah.
Sebelum lagu ini diliris, Andi Rianto, rekan duet Keisya sekaligus pencipta lagu Mengejar Matahari rupanya sempat berkomunikasi dengan Ari Lasso melalui telepon.
Andi Rianto bercerita tentang proyek bersama Keisya. Menurut Andi, Ari Lasso merespons wacana tersebut dengan baik.
Andi mengungkapkan Ari juga girang karena lagu tersebut dibawakan ulang oleh penyanyi muda berbakat.
“Aku telepon, aku bilang, lagu kami bakal ada yang nyanyi lagi. Orang malang, terus dia, oh iya keren-keren,” tutur Andi sat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Di sisi lain, Keisya mengaku sudah mencoba menghubungi Ari Lasso melalu pesan di Instagram.
Lagu Mengejar Matahari dinyanyikan ulang oleh Keisya Levronka, Ari Lasso merespons begini.
- Ari Lasso: Berkat Anda dan Semua Pemain, Permainan Timnas Lebih Enak Ditonton
- 3 Berita Artis Terheboh: Ayah Baim Wong Meninggal, Ari Lasso Sindir PSSI
- PSSI Pecat Shin Tae-yong, Ari Lasso Beri Sindiran Pedas, Begini Katanya
- 3 Berita Artis Terheboh: Ari Lasso Merasa Gagal, Inara Rusli Sampaikan Sebuah Pesan
- 3 Berita Artis Terheboh: Kedekatan Paula dan sosok N Diungkap, Irish Bella Ta'aruf
- Bercerai setelah 25 Tahun Menikah, Ari Lasso Mengaku Gagal Jadi Kepala Rumah tangga