Respons Bamsoet soal Wacana Pembentukan Pansus Jiwasraya
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR Bambang Soesatyo mendorong pengawasan DPR terkait kasus PT Asuransi Jiwasraya (Persero) harus diperketat lagi.
Hal ini diungkap Bamsoet -panggilan Bambang Soesatyo- merespons wacana pembentukan Panitia Khusus (Pansus) Jiwasraya oleh DPR.
"Bagi kami di MPR, kami mendorong DPR meningkatkan pengawasan lebih ketat lagi. Apa pun bentuk yang dilakukan nanti, apakah itu panja (panitia kerja), pansus, kami serahkan sepenuhnya kepada DPR. Yang penting adalah hasilnya," kata dia di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (14/1).
Mantan ketua DPR itu memerinci hasil yang ingin dicapai antara lain semua kejahatan yang ada di Jiwasraya terungkap dan tidak boleh terulang kembali.
Selain itu, lanjut Bamsoet, oknum-oknum yang melakukan tindakan yang tidak terpuji itu bisa diseret ke meja hijau. "Dana masyarakat harus bisa diselamatkan dan dana negara juga terselamatkan," tegas mantan ketua Komisi III DPR itu.
Terkait sikap Partai Golkar, Bamsoet menyarankan menanyakan langsung kepada Ketua Umum Airlangga Hartarto maupun Fraksi PG di DPR.
"Yang bisa menyampaikan itu adalah Ketum Partai Golkar apakah perlu (dibentuk Pansus Jiwasraya), dan Fraksi Partai Golkar," katanya. (boy/jpnn)
Bambang Soesatyo ingin semua kejahatan yang ada di Jiwasraya terungkap dan tidak boleh terulang kembali.
Redaktur & Reporter : Boy
- Hadiri HUT ke-1 Parle Senayan, Bamsoet Bicara Potensi Industri Makanan dan Minuman
- Bamsoet: Sudah Sepatutnya Pemerintah Mendukung IMX 2025
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi
- Restrukturisasi Jiwasraya Bisa Segera Tercapai, Menteri BUMN Bilang Begini
- Indonesia Akan Gelar Kejuaran Dunia Balap Rally, Bamsoet Bilang Begini
- Bamsoet Apresiasi Pelantikan Siti Fauziah Sebagai Perempuan Pertama Sekjen MPR RI