Respons Bintang Inter Milan soal Banderol Rp 1,6 Triliun

jpnn.com, MILAN - Pelatih Inter Milan Luciano Spalletti sempat menyebut bek andalannya, Milan Skriniar, memiliki banderol Eur 140 juta atau setara Rp 1,6 triliun (Eur= Rp 16.500).
Spalletti mengemukakannya untuk membentengi Skriniar dari kejaran beberapa raksasa Eropa.
Namun, Skriniar justru tidak mengetahui perihal banderol untuk dirinya.
“Saya tidak tahu apakah dia bercanda atau tidak. Seperti yang saya katakan sebelumnya, saya tidak berpikir tentang harga,” kata Skriniar kepada Inter TV, Jumat (8/11).
Skriniar mengaku tidak memikirkan kabar yang menyebutkan dirinya diincar Manchester United, Barcelona, Chelsea, dan Manchester City.
“Saya hanya fokus dengan tugas dan melakukan yang terbaik yang saya bisa. Kami akan bicara lebih lanjut ketika semuanya sudah tenang,” imbuh Skriniar. (jos/jpnn)
Pelatih Inter Milan Luciano Spalletti sempat menyebut bek andalannya, Milan Skriniar, memiliki banderol Eur 140 juta atau setara Rp 1,6 triliun (Eur= Rp 16.500)
Redaktur & Reporter : Ragil
- Lihat Bagan dan Jadwal Perempat Final Liga Champions
- 4 Tim Tembus 8 Besar Liga Champions, Bayern Vs Inter Milan
- Coppa Italia: Hajar Lazio, Inter Milan Melaju ke Semifinal
- Liga Champions: Inter Milan Tumpuan Italia, Pertahanan Patut Diacungi Jempol
- Setelah Mengatasi Inter, Juventus Alihkan Fokus untuk Menghadapi PSV di Liga Champions
- Inter Milan Tersesat di Florence, Cek Klasemen Serie A