Respons Dedi Mulyadi Dijuluki Cagub ‘Konten Kreator’
jpnn.com, BANDUNG - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat Dedi Mulyadi merespons soal dirinya yang dijuluki sebagai cagub ‘konten kreator’ oleh masyarakat.
Hal ini dikarenakan pria yang karib disapa Demul itu kerap mengunggah konten, mulai dari sosial sampai kehidupan sehari-harinya di akun media sosial Youtube dan Instagram pribadinya.
Demul mengaku tak masalah dengan label yang diberikan kepadanya. Menurut dia, di era digital seperti sekarang ia akan mengoptimalkan media sosial sebagai sarananya berkampanye.
Sebab hal itu dianggapnya sangat efektif untuk menggaet calon pemilhnya.
“Sebetulnya Dedi Mulyadi bukan cagub konten kreator, tetapi Dedi Mulyadi adalah cagub kreatif yang bisa memanage politik dengan baik dengan biaya yang sangat murah,” kata Demul, Jumat (25/10).
Bahkan, kata Demul, saat ini banyak calon yang juga ikut-ikutan memanfaatkan medsos seperti dirinya. Bedanya, calon lain menggunakan konsultan, sementara Demul berjalan dengan sendirinya.
Lebih lanjut, mantan Bupati Purwakarta itu mengungkapkan bila saluran YouTube miliknya sudah lama dibuat, jauh sebelum dirinya ‘nyalon’ di Pilgub Jabar 2024.
Awalnya, YouTube itu dipakai sebagai dokumentasi kegiatannya saat duduk sebagai anggota DPR RI.
Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat Dedi Mulyadi merespons soal dirinya yang dijuluki sebagai cagub ‘konten kreator’ oleh masyarakat.
- Pemerintah Mulai Fokus Garap Konten Kreator, Tujuannya?
- Hasil Rekapitulasi KPU: Dedi-Erwan Raih Suara Terbanyak Pilgub Jawa Barat
- BOYA Luncurkan Mikrofon Nirkabel Terkecil di Dunia
- Real Count Pilkada Purwakarta 2024: Anne Ratna Mustika Berat, Lihat Itu Aksi Dedi Mulyadi
- Kami Turut Berduka, 6 Petugas KPPS di Jabar Meninggal di Tengah Pilkada 2024
- Data Pemilu Pages Dev: Bobby Unggul di Sumut, Pramono Menang di Jakarta