Respons Ganjar Pranowo Setelah Dapat Dukungan dari PAN Jateng
jpnn.com, SEMARANG - Sosok Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mendapatkan dukungan dari sejumlah kader PAN daerah untuk maju di Pilpres 2024.
Politikus dari PDIP itu pun merespons santai dukungan yang datang dari kader partai lain kepada dirinya.
Menurut Ganjar, segala sesuatunya pasti sudah dibicarakan oleh para ketua umum partai.
“Ada proses partai yang ada di masing-masing dan di PDI Perjuangan proses itu pasti ada dong, Ibu Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri) dan itu sudah berkali-kali dibicarakan,” ujar Ganjar dalam siaran persnya, Jumat (2/12).
Ganjar mengaku menyerahkan seluruh urusan capres pada ketua umum.
“Pasti antarpartai nanti akan terjadi komunikasi. Biarlah para ketua umum ini nanti yang bicara dan menentukan soal capres ini,” tuturnya.
Menurut Ganjar, setiap partai punya mekanisme internal. Dia pun menghormati proses tersebut dan berterima kasih karena sebagai kader PDIP mendapat apresiasi dari partai lain.
“Saya menyampaikan terima kasih, boleh dong menyampaikan terima kasih karena sebagai kader PDI Perjuangan diapresiasi oleh partai lain,” ujarnya.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo merespons santai dukungan yang didapatnya dari sejumlah kader PAN.
- Politikus Senior PDIP Ini Nilai Megawati Nakhoda NKRI, Hasto Adalah Jangkarnya
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?
- HUT ke-52 PDIP: Megawati Perintahkan Kader Bonding dengan Rakyat
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak
- Singgung Tagline Indonesia Kerja, Megawati: Tolong Dijawab
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia