Respons Gerindra untuk Permintaan Eggi Sudjana
Pak Prabowo sebagai Capres Adalah Harga Mati

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Partai Gerindra Nizar Zahro mengaku tak kaget dengan pernyataan Eggi Sudjana yang meminta Prabowo Subianto menjadi calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Amien Rais pada Pemilu 2019. Nizar mengatakan, Eggi sebagai kader Partai Amanat Nasional (PAN) sah-sah saja menjagokan Amien yang juga pendiri partai berlambang matahari itu.
"Sudah wajar jika kader PAN mendukung tokoh PAN juga. Bagi kami sebagai kader Gerindra tentu akan berlaku sama, yaitu akan mendukung ketua umum kami Bapak Prabowo Subianto menjadi calon presiden," ucap Nizar kepada JPNN, Minggu (1/7).
Nizar menegaskan, Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Gerindra sudah memutuskan untuk mengusung Prabowo sebagai capres di Pemilu 2019. Menurut Nizar, Gerindra tak mau partai lain mengutak-atik keputusan itu.
Meski demikian, Gerindra siap berkoalisi dengan PAN untuk Pilpres 2019. Syaratnya, PAN mau mengusung Prabowo sebagai capres.
"Kami menghormati bila Eggi mendukung Amien Rais menjadi capres, tapi jangan mengutak-atik keputusan partai kami. Bagi kami pencalonan Pak Prabowo sebagai capres adalah harga mati," kata legislator Gerindra asal Madura itu.(fat/jpnn)
Ketua DPP Partai Gerindra Nizar Zahro mengaku tak kaget dengan pernyataan Eggi Sudjana yang meminta Prabowo Subianto menjadi cawapres mendampingi Amien Rais.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Buntut Korupsi Pertamax, Pakar Desak Prabowo Nonaktifkan Erick Thohir
- Wakil Ketua MPR Bicara Komitmen Prabowo Berantas Korupsi
- Presidium PNI Serukan Persatuan Nasional untuk Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
- Sulitnya Berbaik Sangka kepada Danantara
- Legislator Gerindra Ajak Masyarakat Pakai BBM Pertamina, Jamin Tidak Ada Oplosan
- Tarif Tol dan Harga Tiket Pesawat Bakal Turun Menjelang 2 Hari Raya Besar, Siap-Siap!