Respons Keluarga Kiai Ma'ruf atas Cacian Ustaz Yahya
jpnn.com, JAKARTA - Bakal Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin tidak tersinggung dengan cacian Ustaz Yahya Waloni terhadapnya yang viral di media sosial.
Hal itu disampaikan oleh putri Kiai Ma'ruf yaitu Siti Haniatunnisa saat berkunjung ke Rumah Pemenangan Jokowi - Ma'ruf dalam rangka mendeklarasikan Komunitas Muda Amin Indonesia.
"Kalau kami keluarga biasa saja, kami terima memang dinamikanya seperti itu ada saat politik ini," ujar Siti.
Hani -sapaan Siti Haniatunnisa- mengatakan, pihak keluarga tidak terpengaruh dengan isu-isu yang berbau kampanye hitam. Siti mengaku, keluarga sudah kenyang dengan hal-hal seperti itu.
Di kesempatan ini, Hani menyampaikan terima kasih atas dukungan Komunitas Muda Amin Indonesia bagi pasangan Jokowi - Ma'ruf. Terlebih, relawan itu diisi oleh para anak muda.
"Harapan kami semua, dari Komunitas Muda Indonesia juga, saya kira untuk supaya tidak ada black campaign seperti itu di Pilpres 2019," kata dia.
Hani mengharapkan, pesta demokrasi tahun depan bisa memberikan edukasi kepada kalangan milenial.
Terutama dengan menyuguhkan politik sehat dan santun. Jika masih terdapat kampanye hitam, lanjut Hani, Komunitas Muda Amin akan memberikan argumen-argumen yang positif.
Ustaz Yahya Waloni yang kondang di kalangan warganet dianggap telah menghina Ma'ruf Amin.
- Kiai Ma'ruf: PKB Konsisten Memperjuangkan Nilai-Nilai Keberagaman
- Pilgub Jatim: Kiai Ma'ruf Amin Serukan Pemilih PKB Menangkan Luluk-Lukman
- Kiai Ma'ruf Mengajak Kader PKB Memenangkan Luluk-Lukman di Pilkada Jatim 2024
- Wapres Ma’ruf Amin Adakan Halalbihalal Idulfitri 1445 H, Sejumlah Menteri Hadir
- Kiai Ma'ruf Sepatutnya Memberi Teguran Terakhir Lagi Keras kepada Presiden Jokowi
- Wapres: Natal Mengajarkan Tentang Cinta, Perdamaian dan Pengharapan