Respons Pemain Eropa Soal Kepindahan Radja Nainggolan ke Bhayangkara FC
jpnn.com - Sejumlah pesepak bola Eropa turut mengomentari kepindahan Radja Nainggolan ke Bhayangkara FC.
Nainggolan diperkenalkan oleh tim milik Kepolisian RI itu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (4/12/2023).
Bersama Bhayangkara FC, eks penggawa AS Roma itu akan mengenakan jersei bernomor punggung 10.
Kepindahan Nainggolan ke Bhayangkara FC turut menyita perhatian beberapa pesepak bola Eropa.
Salah satu nama yang tak asing di telinga pencinta sepak bola Indonesia ialah Antonio Candreva.
Mantan pemain Lazio dan Inter Milan itu mendukung pilihan karier Nainggolan.
"Ayo (semangat, red) dengan nomor 10," tulis Candreva dalam sebuah unggahan Nainggolan di instagram.
Pemain lain yang memberikan dukungan ialah Pierre Dwomoh, rekan setim Nainggolan di Royal Antwerp.
Sejumlah pesepak bola Eropa turut mengomentari kepindahan Radja Nainggolan ke Bhayangkara FC.
- Gresik United Yakin Djajang Nurjaman Mampu Membawa Klub Promosi ke Liga 1
- Maxuel Pengin Pecah Telor di Laga Persija Vs Madura United
- Persija Jakarta jadi Tim Super jika Bisa Pukul Madura United
- PSM Makassar Gagal Menaklukkan 10 Pemain Persik Kediri
- Kapten Persib Bandung Bocorkan Kondisi Ruang Ganti Seusai Ditahan Imbang Semen Padang
- PSS Sleman Mengirim Persis Solo ke Zona Degradasi Liga 1