Respons Ronaldinho Soal Kemungkinan Melatih Klub Indonesia, Bersedia?
jpnn.com, MALANG - Sambil tersenyum, Ronaldinho memberikan responsnya soal kemungkinan melatih klub Indonesia.
Legenda sepak bola Brasil itu rupanya tidak menutup kemungkinan menakhodai tim-tim di tanah air.
Hal tersebut diungkap dalam sesi wawancara setelah turnamen bertajuk Trofeo Ronaldinho di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (26/6/202) malam WIB.
"Mungkin di masa depan nanti, kita belum tahu kapan," ucap Ronaldinho yang diterjemahkan oleh Asisten Pelatih RANS Nusantara, Bayu Eka Sari atau yang biasa disapa Bang Bes.
Pemenang Ballon d'Or 2005 itu juga memberikan penilainnya terhadap kualitas pesepak bola Indonesia. Ronaldinho memang diberi kesempatan untuk bertanding membela RANS Nusantara melawan Persik Kediri.
"Kualitas (pemain Indonesia, red) sudah bagus. Semoga terus meningkat di setiap tahunnya," tambah eks pemain Barcelona itu.
Sayang, Ronaldinho hanya turun di satu pertandingan saat RANS melawan Persik. Adapun ketika melawan Arema FC, sang maestro hanya duduk di pinggir lapangan.
Usut punya usut, Ronaldinho tampaknya mengalami kelelahan setelah bermain selama 30 menit di laga kontra Persik Kediri.
Begini respons Ronaldinho ketika ditanya soal kemungkinan melatih klub Indonesia.
- Bojan Hodak Terkesan dengan Penampilan Ezra Walian, Menyesal Lepas ke Persik Kediri?
- Kata Marcelo Rospide Seusai Persik Kediri Kalah dari Persib Bandung
- Live Streaming Persik Vs Persib: Inikah Saatnya Rekor Tak Terkalahkan Usai?
- Persik Vs Persib: Tuan Rumah Raja Tandang, Bukan Kandang
- Menjelang Laga Melawan Persib Bandung, Agen Ungkap Alasan Ezra Walian Cabut ke Persik Kediri
- Liga 1: Pelatih Persik Waspadai Jam Terbang Persib Bandung di Level Asia