Respons Sergio Ramos Setelah Dicoret dari Skuad Spanyol untuk Piala Dunia 2022
jpnn.com - Bek senior Sergio Ramos harus mengubur mimpinya tampil di Piala Dunia 2022.
Pasalnya, eks Real Madrid itu tak terdaftar dalam skuad Timnas Spanyol untuk ajang empat tahunan itu.
Melansir Marca, Ramos sejatinya sempat terdaftar dalam skuad sementara Tim Matador.
Namun, ketika Enrique merilis 26 pemain yang dibawa ke Piala Dunia Qatar 2022, nama Ramos tidak terdapat di dalamnya.
Ramos memahami keputusan Enrique tidak memanggilnya ke Timnas Spanyol.
Sebab, lanjut Ramos, dirinya sempat absen cukup lama karena cedera sehingga kesempatan bermainnya di level klub bersama Paris Saint-Germain menjadi terbatas.
"Musim lalu sangat sulis bagi saya karena berbagai cedera dan adaptasi dengan klub dan kota yang baru," tulis Ramos di instagram pribadinya.
"Untungnya, saya bisa mengatakan musim ini saya mersa kembali menikmati sepak bola, bermain untuk klub hebat di sebuah kota cantik seperti Paris."
Respons Sergio Ramos setelah dicoret dari Skuad Spanyol untuk Piala Dunia 2022. Simak selengkapnya.
- UEFA Nations League: Spanyol Menang Meyakinkan Atas Serbia
- UEFA Nations League: Spanyol Menang Tipis 1-0 Atas Denmark
- Klasemen UEFA Nations League: Juara Eropa Tertahan di Serbia
- Ini 2 Produk Ekspor Andalan FKS Food ke China dan Spanyol
- Fantastis, Spanyol Kawinkan Gelar EURO dan Olimpiade Paris 2024
- Big Match, Prancis vs Spanyol di Final Olimpiade Paris 2024