Respons Warga Terhadap Pelaku Kasus Mutilasi di Bekasi

jpnn.com, JAKARTA - Kasus tiga pria pelaku kasus mutilasi yang terjadi di salah satu tempat penitipan motor, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, tengah jadi sorotan publik.
Ketiga pelaku yang berinisial FR (20), MAP (29), dan ER sudah ditangkap polisi.
FR dan MAP ditangkap di lokasi kejadian pada Sabtu (27/11) sore. ER ditangkap di kediamannya, wilayah Tambun, pada Minggu (28/11) malam.
Salah seorang warga yang tinggal di dekat lokasi kejadian pun mengatakan para pelaku sebelum ditangkap tidak menunjukkan gelagat aneh.
"Dia (pelaku) sering ngopi di sini (warung kopi samping lokasi kejadian). Sabtu siang beli kopi di sini, kayak orang enggak punya salah," kata warga yang tak mau disebut namanya tersebut, Senin (29/11).
"Biasa saja (gelagat), enggak ada panik. Normal saja," sambung warga tersebut.
Saat ditangkap, warga setempat kaget karena banyak polisi mendatangi tempat penitipan motor itu.
"Datang polisi banyak banget, ada yang pakai seragam, ada yang tidak pakai seragam," ujar warga tersebut.
Kasus tiga pria pelaku kasus mutilasi yang terjadi di salah satu tempat penitipan motor, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, tengah jadi sorotan publik, simak selengkapnya.
- 8 Tahanan Polres Lahat Kabur, 3 Sudah Ditangkap, 5 Masih Diburu
- Curi Motor & Uang Tunai, Pria Ini Ditangkap Tim Tekab 156 Polsek Indralaya
- Janji Dedi Mulyadi kepada Warga yang Tergusur Proyek Pelebaran Sungai Bekasi
- Penyelundupan Narkoba ke Rutan Polresta Samarinda, 3 Polisi Terancam PTDH
- Pakar Hukum Sarankan Penyidik Bareskrim Pelajari Masukan Jaksa Soal Kasus Pagar Laut
- Muhammadiyah-Polres Tanjung Priok Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas dan Kegiatan Keagamaan