HUT PDIP Ke-46
Restu Hapsari Ajak Kader PDIP Berjuang Bersama Pemerintah

jpnn.com - PDI Perjuangan menggelar peringatan hari ulang tahun ke-46 pada 10 Januari 2019 dengan tema “Persatuan Indonesia Membumikan Pancasila" yang menggambarkan semangat persatuan rakyat Indonesia.
Peringatan hari ulang tahun ke-46 PDIP ini dilaksanakan di Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat dan turut mengundang pasangan capres-cawapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin.
“Kami mendorong semangat persatuan dalam tema HUT PDIP kali ini, Indonesia harus bersatu untuk melawan berbagai ancaman yang datang dari dalam maupun luar negeri,” ungkap politikus PDIP MM Restu Hapsari.
Sebelum memasuki puncak acara pada tanggal 10 Januari, PDIP telah melaksanakan berbagai agenda di antaranya Parade Akhir Pekan bertemakan "Merah Cinta Negeri" di Jiexpo Kemayoran, Minggu (6/1).
"PDIP dalam usianya ke-46 tahun telah menunjukkan karakter partai yang ideologis dan partai yang bergerak bersama rakyat, terbukti dengan dicintainya partai ini oleh masyarakat dengan perolehan elektabilitas tertinggi di semua survei," ujar Restu.
Selanjutnya, MM Restu Hapsari yang akan maju sebagai caleg DPR RI Dapil DKI Jakarta III meliputi Jakarta Barat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu ini mengungkapkan sebagai Caleg PDIP, dirinya akan terus memperjuangkan hak-hak rakyat kecil atau wong cilik. “Kebijakan pro poor ini yang akan diperjuangkan secara terus-menerus,” kata Restu Hapsari.(fri/jpnn)
PDIP dalam usianya ke-46 tahun telah menunjukkan karakter partai yang ideologis dan partai yang bergerak bersama rakyat.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Pemerintah Perlu Mengambil Langkah Konkret Untuk Mendorong Masuknya Arus Investasi Asing
- Pemerintah Diminta Cabut Moratorium Pengiriman Pekerja Migran Indonesia ke Timur Tengah
- Pemerintah Siapkan Retret Gelombang Kedua untuk Kepala Daerah
- Fenomena Pendatang Saat Mudik, Wagub Jabar: Jangan Membebani Pemerintah!
- Revisi UU TNI Dinilai Hidupkan Dwifungsi, Koalisi Masyarakat Sipil Desak DPR Lakukan Ini
- Aktivis Muda: Kritikan Konstruktif Perlu untuk Beri Masukan Kepada Pemerintah