RI-Australia Kerjasama soal Sapi
Jumat, 05 Juli 2013 – 18:20 WIB

RI-Australia Kerjasama soal Sapi
JAKARTA--Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Australia bekerja sama untuk perdagangan sapi dan daging sapi. Kerjasama ini terutama untuk memenuhi kebutuhan daging sapi saat Ramadan. Selain untuk memenuhi kebutuhan sapi, kata Presiden, ada peningkatan kerjasama di bidang investasi perdagangan sapi antardua negara. Indonesia memiliki banyak wilayah yang perpotensi pemeliharaan sapi. Oleh karena itu, Presiden mengajak Australia untuk melirik investasi sapi di Indonesia.
Kerjasama ini tertuang dalam pertemuan bilateral antara Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan Perdana Menteri Australia Kevin Rudd di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat, (5/7).
Baca Juga:
"Kebutuhan daging sapi dan sapi terus meningkat di Indonesia karena memang konsumen class di Indonesia terus meningkat. Meskipun kita sudah tingkatkan produksi sapi dalam negeri, tapi tetap saja ada kekurangan untuk memenuhi kebutuhan. Dalam konteks itulah kita masih menjaga kerjasama di bidang perdagangan sapi ini," ujar Presiden dalam pidatonya di Istana Bogor.
Baca Juga:
JAKARTA--Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Australia bekerja sama untuk perdagangan sapi dan daging sapi. Kerjasama ini terutama untuk memenuhi
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi