RI Tak Siap Adakan SEA Games
Peralatan Pertandingan Tidak Ada, Negara Peserta Kecewa
Minggu, 15 Mei 2011 – 08:01 WIB

RI Tak Siap Adakan SEA Games
Di tempat yang sama, anggota Komisi X DPR dari Fraksi Partai Demokrat Jeffri Riwu Kore mengaku kaget dengan kondisi persiapan SEA Games yang diungkapkan Djoko. Padahal, menurut Jeffri, Komisi X sudah menyetujui semua anggaran pesta olahraga dua tahunan tersebut senilai total Rp 3,1 truliun. Jadi menurut Jeffri, seharunya dana tersebut sudah bisa dicairkan.
Nah, mendengar keterlambatan ini, Komisi X berencana akan memanggil pihak Kemenpora untuk mendengar keterangannya. "Kami akan dengar keterangannya," ucap Jeffri.
Sementara itu Wakil Koordinator ICW Emerson Yuntho mendesak agar KPK memdalami kasus penyuapan Sesmenpora. Pria yang akrab disapa Econ menduga itu kasus tersebut tidak hanya terkait dengan tiga tersangka yang tertangkap tangan KPK melakukan praktik suap menyuap. Namun juga melibatkan jaringan yang begitu luas.
Menurut dia, proses tender pengadaan barang dan jasa sangat membuka peluang adanya korupsi. "Terutama untuk mengadaan infrastruktur di daerah," katanya.
Econ beranggapan bahwa dalam proyek pengadaan barang dan jasa para kontraktor akan mempet pemerintah dan DPR agar bisa memenangkan proyek tersebut. Nah, dalam kasus suap Sesmenpora ini yang harus diungkap adalah mengapa para kontraktor yang sebelumnya ikut proyek tiba-tiba mengundurkan diri. (kuh/agm)
JAKARTA - Pelaksanaan SEA Games 2011 di Palembang dan Jakarta ternyata masih menyisakan keruwetan. Selain terungkapnya kasus suap proyek pembangunan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan