RI Tak Terbukti Dumping Produk Kaca
Rabu, 22 Desember 2010 – 22:07 WIB
JAKARTA - Produk kaca (certain clear float glass) asal Indonesia, berpeluang untuk menguasai kembali pasar ekspor ke Australia. Hal itu menyusul adanya penghentian penyelidikan anti dumping terhadap produk tersebut oleh Otoritas Anti Dumping (OAD) Australia.
Direktur Pengamanan Perdagangan, Ditjen Kerjasama Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan (Kemendag), Ernawati menerangkan, pada 20 Desember 2010, OAD mengumumkan telah menghentikan penyelidikan anti dumping terhadap produk kaca asal negara-negara tertuduh. Masing-masing yaitu Indonesia, RRT (Tiongkok) dan Thailand. Dalam penyelidikan yang dimulai sejak 19 April 2010 itu, disebutkan bahwa tidak ditemukan adanya kerugian (injury) terhadap industri dalam negeri Australia.
Baca Juga:
"Dengan dihentikannya penyelidikan terhadap produk kaca Indonesia oleh OAD, perusahaan/eksportir Indonesia berkesempatan untuk mengisi dan merebut pasar ekspor produk kaca di Australia. Selain pasar Australia, negara tujuan ekspor clear float glass Indonesia yaitu (adalah) ke Korea Selatan, Thailand, Singapura dan Malaysia," ungkap Ernawati, di Gedung Kemendag, Jakarta, Rabu (22/12).
Menurut data Comtrade, lanjut Ernawati, nilai ekspor produk certain clear float glass Indonesia ke Australia pada tahun 2008 tercatat sebesar USD 10,6 juta, yang berarti menguasai pangsa pasar terbesar dengan 27,4 persen, untuk kemudian diikuti produk asal RRT (24 persen) dan Thailand (16 persen). Namun pada tahun 2009, ekspor Indonesia ke Australia turun menjadi USD 6,1 juta, dengan pangsa pasar di posisi kedua (sebesar 21 persen), sementara RRT sebesar 24 persen, sedangkan Thailand tetap di posisi ketiga sebesar 15 persen (setelah Indonesia).
JAKARTA - Produk kaca (certain clear float glass) asal Indonesia, berpeluang untuk menguasai kembali pasar ekspor ke Australia. Hal itu menyusul
BERITA TERKAIT
- Kembangkan Bisnis, Anak Usaha ABMM Akuisisi Perusahaan Logistik Global Asal Prancis
- Ninja Xpress Bagikan 4 Strategi untuk Atasi Tantangan di Industri Ritel F&B
- Sinergi dengan Polri & TNI, Bea Cukai Tingkatkan Pengawasan di 3 Wilayah Ini
- Mantap, 140 Ton Komoditas Pinang Asal Pariaman Diekspor ke Pasar India
- Gegara Ini Para Analis Rekomendasikan Aksi Buy Saham BBNI
- Beragam Produk Properti Berkualitas Hadir di Pameran Summarecon Expo 2024