RI Tawarkan KEK ke Jepang
Rabu, 13 Oktober 2010 – 04:44 WIB
JAKARTA - Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) terus dikebut. Kali ini, pemerintah bakal menggandeng investor Jepang untuk pengembangan tersebut.
Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, pemerintah memang berencana menggandeng Jepang dalam pengembangan KEK. "Nanti, Jepang ikut membangun 6 koridor ekonomi," ujarnya di Jakarta, Selasa (12/10).
Baca Juga:
Menurut Hatta, rencana pemerintah menggandeng Jepang tersebut akan dimatangkan pada event Japan-Indonesia Economic Forum (JIEF) yang akan dihelat di Tokyo dalam waktu dekat. Di situlah, Indonesia secara resmi akan menawarkan proyek pengembangan KEK pada investor Jepang. "Ya, tentu saja (ditawarkan)," katanya.
Hatta mengatakan, pemerintah memang berencana membangun 6 koridor KEK, diantaranya di Sumatera Utara, Riau, Jabodetabek, Kalimantan Timur, serta Merauke. Namun, sebagai langkah awal, pengembangan KEK di Jabodetabek akan menjadi pilot project bagi pengembangan KEK di wilayah lain. "Nanti Jawa akan menjadi model," terangnya.
JAKARTA - Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) terus dikebut. Kali ini, pemerintah bakal menggandeng investor Jepang untuk pengembangan tersebut.
BERITA TERKAIT
- Bank bjb Raih Digital Banking Award 2024 dari Investortrust
- Re.Search Gelar Puncak Acara Innovation Lab 2024
- BNI Emerald Center Manjakan Nasabah Premium dengan Konsep Baru
- Perusahaan Tambang Harus Memberikan Dampak Positif Kepada Masyarakat
- PPN 12 Persen Menunggu Keputusan Presiden Prabowo
- Penyaluran Kredit dan DPK BTN Meningkat, di atas Pertumbuhan Rata-rata Nasional