Ribery Gantung Sepatu Dari Timnas Prancis

jpnn.com - PARIS - Kabar mengejutkan datang dari Franck Ribery. Gelandang jenius berusia 31 tahun itu memutuskan pensiun dari timnas Prancis. Faktor umur menjadi salah satu alasan kuat di balik keputusan yang diambil Ribery.
Pemain Bayern Muenchen itu ingin memberi kesempatan pada para pilar muda untuk membela Prancis di berbagai turnamen. Dengan keputusan itu, Ribery total membukukan 82 caps bersama prancis.
“Saya ingin lebih mendedikasikan diri saya untuk keluarga dan Muenchen. Saya juga ingin memberikan tempat di timnas pada para pemain muda,” terang Ribery sebagaimana dilansir laman BBC, Kamis (14/8).
Sayangnya, keputusan Robery terasa tak lengkap karena harus absen membela Prancis di Piala Dunia 2014 lalu. Saat itu, mantan penggawa Marseille tersebut dibekap cedera punggung parah.
“Pemain harus tahu kapan mesti berhenti. Saya sudah melihat banyak pemain. Kini saatnya pemain lain melangkah maju. Kini babak baru sudah tiba dalam hidup saya,” tegas Ribery. (jos/jpnn)
PARIS - Kabar mengejutkan datang dari Franck Ribery. Gelandang jenius berusia 31 tahun itu memutuskan pensiun dari timnas Prancis. Faktor umur menjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah