Ribuan Alumni Aktivis Kelompok Cipayung dan Pemuda Yogyakarta Dukung Prabowo-Gibran

jpnn.com, JAKARTA - Ribuan alumni aktivis kelompok Cipayung dan pemuda dari Yogyakarta berkumpul dalam acara mega dukungan untuk pasangan Prabowo-Gibran di Gor Tridadi, Sleman, Yogyakarta, (19/12).
Hal itu menjadi bukti solidaritas dan semangat kebersamaan dalam mendukung pemimpin muda untuk kemajuan daerah.
Para alumni muda dari kelompok HMI, PMII, IMM, PMKRI, dan GMKI, bersama dengan para pemuda Yogyakarta, menyatukan suara mereka untuk mendukung Prabowo Gibran.
Sebanyak 2.500 peserta hadir dalam acara itu menyuarakan aspirasi dan dukungan mereka kepada Wakil Komandan TKN Fanta, Ryano Panjaitan.
Dalam testimoni kegiatan, para alumni kelompok Cipayung menyampaikan aspirasi mereka kepada Ryano Panjaitan sebagai representasi anak muda yang berprestasi.
Ketua Umum DPP Forum Komunikasi Santri Indonesia dan alumni muda HMI Cabang Yogyakarta Muhammad Natsir Sahib juga menitipkan aspirasi mantan aktivis mahasiswa Universitas di DIY kepada Ryano Panjaitan.
Dalam pidatonya, Sahib menekankan bahwa para mantan aktivis mahasiswa melihat Ryano Panjaitan sebagai tokoh muda yang dapat mewujudkan Indonesia maju dengan mendukung Prabowo-Gibran.
Sementara itu, mantan Ketua Komisi 1 Dewan Perwakilan Mahasiswa Universitas Islam Indonesia, Syafaat Gherby Saidi menyampaikan pandangan positif tentang Prabowo dan Gibran.
Ribuan alumni aktivis kelompok Cipayung dan pemuda dari Yogyakarta berkumpul dalam acara dukungan untuk pasangan Prabowo-Gibran
- Prabowo Bakal Berkantor dan Kerja di IKN pada 2028
- Chandra Soroti Arah Kebijakan Amnesti 44 Ribu Narapidana Era Prabowo
- Mahasiswa Desak KPK Periksa Bupati Daerah Ini
- Prabowo Usul Pengampunan Koruptor, Nasir Djamil Singgung Inisiatif Menteri
- Perdana di Era Prabowo, Pameran Lukisan Tunggal Seniman Kawakan Ini Diberedel
- Forum Pemuda Indonesia-China: Generasi Muda Jadi Jembatan Kerja Sama