Ribuan Anggota Jaringan Teroris NII Sumbar Kembali Ke NKRI, Simak Kalimat Irjen Teddy

jpnn.com, SUMATERA BARAT - Sebanyak 1.157 anggota jaringan teroris Negara Islam Indonesia (NII) Sumatera Barat kembali ikrar setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Tenggang waktu yang saya berikan sampai 20 Mei, alhamdulillah, sebelum sampai 20 Mei seluruhnya telah cabut baiat," kata Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa dalam keterangannya, Kamis (12/5).
Jumlah itu diketahui lebih banyak dari sebelumnya, yakni 1.125 orang terpapar radikalisme NII.
Perwira tinggi Polri itu menyebutkan hasil pengembangan polisi ada penambahan jumlah anggota NII di Sumbar.
"Jadi ada penambahan anggota NII 32 orang," kata Teddy.
Teddy memerinci tercatat ada 391 orang terpapar jaringan NII di Kabupaten Dharmasraya, 518 orang di Kabupaten Tanah Datar, dan 225 orang di Kabupaten Lima Puluh Kota. Mereka semua kembali ke NKRI.
"Seluruhnya yang sudah melakukan cabut baiat 1.134," kata Teddy.
Teddy mengatakan mereka yang telah kembali ke NKRI tersebut, nantinya akan dilakukan pembinaan dan pengawasan secara bersama-sama dengan pihak terkait.
Sebanyak 1.157 anggota jaringan teroris mencabut baiat setia kepada Negara Islam Indonesia (NII).
- Bupati Raja Ampat Tegaskan Gerakan NFRPB Bertentangan dengan Konstitusi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- HNW Usulkan ke Prabowo Terbitkan Keppres yang Tetapkan 3 April sebagai Hari NKRI
- Transformasi GNRM jadi Program Penguatan Karakter & Jati Diri Bangsa
- Wamentrans Viva Yoga Sebut Minat Masyarakat Indonesia jadi Transmigran Sangat Tinggi
- 56 Mantan Napi Teroris Ucapkan Ikrar Setia kepada NKRI