Ribuan Barang Bukti Bagian Tubuh Satwa Liar Dimusnahkan
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan melakukan pemusnahan barang rampasan dan barang serahan masyarakat berupa bagian tubuh satwa liar yang disita sebanyak delapan truk.
Barang bukti itu merupakan hasil sitaan dalam kasus hukum yang ditangani BKSDA Jawa Barat, BKSDA Jakarta dan Ditjen Gakkum LHK kerja sama dengan Polri dan Kejaksaan Agung serta berbagai lembaga lainnya termasuk Ditjen Bea Cukai, Karantina, Civil Society Organization (CSO) dan mitra lainnya seperti UNDP.
"Ini sebagai bentuk komitmen upaya pemberantasan kejahatan tumbuhan dan satwa liar yang dilakukan KLHK," ujar Dirjen Gakkum LHK Rasio Ridho Sani dalam kegiatan "Pemberantasan Kejahatan terhadap Tumbuhan dan Satwa Liar" di Manggala Wanabakti, Jakarta, Senin, (30/1).
Pelaksanaan kegiatan pemusnahan barang bukti ini dilakukan sesuai dengan Peraturan Menteri LHK Nomor: 26/Menlhk/Setjen/Kum.1/4/2017 tentang Penanganan Barang Bukti Tindak Pidana Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
Barang bukti yang dimusnahkan ini di antaranya opsetan satwa sebanyak 117 ekor, kerapas kura-kura 213 karung, kulit reptil dan sebanyak 6.168 lembar.
Kemudian bagian tubuh satwa liar di antaranya 366 buah kepala, tanduk, kuku, bentuk topi. Lalu 14 lembar kulit (harimau, macan tutul, beruang), sebanyak 66 potongan tanduk rusa dan 16 dus bagian lainnya dari satwa liar yang hendak dijual para pelaku dengan harga tinggi.
Barang bukti ini akan dimusnahkan dengan menggunakan teknologi thermal khususnya dengan menggunakan Kiln Semen di Pelabuhan Ratu, Lebak Provinsi Banten.
Pria yang kerap disapa Roy itu mengatakan penggunaan Kiln Semen ini dilakukan untuk mengurangi emisi gas hasil pembakaran barang bukti
yang berpotensi bisa mengganggu kesehatan dan mencemari lingkungan.
KLHK berhasil menyita ribuan barang bukti untuk kasus kejahatan tumbuhan dan satwa liar di wilayah DKI dan Jabar.
- Komitmen Mengurangi Sampah, PT Godrej Consumer Products Raih Penghargaan KLHK
- Menteri LH Hanif Faisol Terjun Langsung Bersihkan Sampah di Kali Cipinang
- Prabowo Subianto Pecah KLHK jadi 2 Kementerian Berbeda
- Ini Deretan Keberhasilan yang Dicapai KLHK Selama 10 Tahun Dipimpin Menteri Siti Nurbaya
- Mendukung NDC, Menteri LHK Siti Nurbaya Beri Penghargaan PT ITCI Kartika Utama
- Hashim: Penghargaan dari KLHK Sebagai Dorongan Untuk Terus Membuktikan Komitmen Iklim