Ribuan Guru Garis Depan Harus Bersabar
jpnn.com - JAKARTA - Sampai saat ini belum ada kejelasan pengumuman kelulusan sekaligus pengangkatan Ribuan orang peserta seleksi guru garis depan (GGD) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menjadi CPNS.
Kemendikbud terus melakukan lobi-lobi ke Kementerian PAN-RB untuk pengangkatan ini.
Mendikbud Muhadjir Effendy menuturkan kemarin (7/11) dia bertemu langsung dengan Menteri PAN-RB Asman Abnur.
’’Saya membahas bersama Menteri PAN soal CPNS GGD yang 7.000 orang itu,’’ kata dia usai pembukaan Konferensi Nasional Sejarah (KNS) ke-X di Jakarta kemarin.
Muhadjir menuturkan CPNS GGD proses seleksinya sudah selesai. Tinggal diumumkan kelulusan sekaligus pengangkatannya.
Dalam pertemuannya dengan Menteri Asman, Muhadjir ingin segera ada persetujuan pengangkatan itu.
’’Uang untuk gajinya bisa menggunakan anggaran 2017,’’ jelas Muhadjir.
Jika sudah ada persetujuan dari Kementerian PAN-RB, Kemendikbud bisa segera mengumumkan kelulusan CPNS GGD itu.
JAKARTA - Sampai saat ini belum ada kejelasan pengumuman kelulusan sekaligus pengangkatan Ribuan orang peserta seleksi guru garis depan (GGD) Kementerian
- Dituding Kampus Abal-Abal, UIPM Tunjukkan Bukti Terdaftar di Kemenkumham RI
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Makan Bergizi Gratis Membentuk Karakter & Kepribadian Mulia
- Buntut Penangguhan Gelar Doktor Bahlil, Deolipa Minta 2 Dekan UI Mundur dari Jabatannya
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Pesan Prabowo soal Kurikulum Merdeka, Alon-Alon
- Mendikdasmen: Coding dan Artificial Intelligence Mulai Diajarkan pada Tahun Ajaran Baru