Ribuan Honorer K2 Siap Datang, Jadwal Silatnas Belum Jelas
jpnn.com, JAKARTA - Antusiasme honorer K2 dan jadwal silaturahmi nasional (silatnas) bertolak belakang.
Ketika honorer K2 sudah menyatakan diri ambil bagian dalam silatnas, jadwal acara itu malah belum jelas.
Hingga saat ini baru lokasi untuk silatnas yang sudah valid, yakni di Bandung, Jawa Barat.
SILAKAN DIBACA: Yakin Presiden Jokowi Angkat Honorer K2 menjadi PNS
Sementara itu, jadwal penyelenggaraan silatnas yang digagas Keluarga Besar Honorer Indonesia Bersatu (KBHIB) itu belum juga klir.
"Pelaksanaannya menunggu keputusan dan jadwal yang akan diagendakan Presiden Jokowi bersama panitia," kata Koordinator Wilayah Perkumpulan Hononer K2 Indonesia (PHK2I) Jawa Timur Eko Mardiono, Senin (1/4).
Keputusan menggelar silatnas honorer K2 di Bandung juga dilandasi faktor pertimbangan biaya.
Awalnya agenda itu akan dihelat di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, 17 Maret 2019 lalu.
Antusiasme honorer K2 dan jadwal silaturahmi nasional (silatnas) bertolak belakang. Ketika honorer K2 sudah menyatakan diri ambil bagian dalam silatnas, jadwal acara itu malah belum jelas.
- Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Bima: Kasihan yang Sudah Antre Lama
- Penjelasan BKN soal Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Honorer K2 Bisa Senang Nih
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- Jokowi Bakal Ikut Ridwan Kamil Blusukan Jika Diajak
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap II Pemkot Mataram Dibuka, Ini Pesan Pak Taufik Priyono