Ribuan Karyawan Jadi Korban Banjir, Direksi BTN Beri Bantuan

Ribuan Karyawan Jadi Korban Banjir, Direksi BTN Beri Bantuan
Bank BTN. Foto Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (BTN) Tbk. memberikan bantuan bagi ribuan pegawai dan keluarga yang terdampak banjir di wilayah Jakarta dan sekitarnya. 

Direksi perseroan pun turut mengunjungi dan memberikan bantuan bagi para karyawan korban banjir tersebut.

Corporate Secretary Bank BTN Achmad Chaerul mengatakan perseroan mendata ada sekitar 1.067 orang yang merupakan pegawai dan keluarga pegawai Bank BTN yang menjadi korban dalam banjir tersebut.

Mayoritas korban merupakan para pegawai yang tinggal di wilayah Bekasi.

BTN juga segera menurunkan tim untuk memberikan bantuan makanan dan minuman kepada para pegawai dan keluarga korban banjir. 

“Ada sekitar 302 pegawai kami dan 785 anggota keluarga pegawai yang ikut menjadi korban peristiwa ini. Direksi kami pun ikut turun mengunjungi para karyawan tersebut dan memberikan bantuan,” ujar Chaerul di Jakarta, Sabtu (4/1).

Selain memberikan bantuan berupa makanan dan minuman, Chaerul menuturkan pihaknya juga menyediakan tempat penampungan sementara bagi pegawai perseroan yang menjadi korban banjir.

“Kami berharap bantuan ini dapat mengurangi beban para pegawai dan keluarganya di tengah banjir tersebut.”

Sebanyak ribuan pegawai Bank BTN dan keluarganya terdampak banjir. Direksi BTN ikut turun mengunjungi dan memberikan bantuan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News