Ribuan Kelas Rusak Berat di Cilacap
Kamis, 22 Desember 2011 – 10:15 WIB

Ribuan Kelas Rusak Berat di Cilacap
CILACAP- Persoalan pendidikan yang ada di Kabupaten Cilacap benar-benar membuat dahi berkerut. Setelah kabar daya tampung SMA yang sangat terbatas, kali ini giliran ada ribuan kelas di Cilacap yang masuk kategori rusaK berat.
Namun, Pemkab tetap optimis. Secara bertahap sekolah yang rusak berat di Cilacap akan diperbaiki. Ditarget, paling lambat 2013 nanti sudah tidak ada sekolah yang kondisinya rusak berat. Nantinya yang ada hanya perbaikan ringan untuk merawat bangunan yang ada.
“Jumlah sekolah yang rusak berat sudah jauh berkurang dibanding beberapa tahun lalu. Setiap tahun, selalu ada perbaikan sekolah yang rusak berat. Kalau melihat perkembangan sekarang ini perbaikan sekolah yang rusak berat akan selesai 2013 atau bahkan lebih cepat,” terang Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Tulus Wibowo kepada Radarmas kemarin,
Berikut gambaran kondisi gedung sekolah dasar, Madrasah Aliyah dan SDLB ditahun 2011. Jumlah ruang kelas rusak berat mencapa 1.093 ruangan, rusak ringan, 1.024 ruangan dan kondisi baik mencpai 4.984 ruangan. Total jumlah kelas mencapai 7.093 ruangan.
CILACAP- Persoalan pendidikan yang ada di Kabupaten Cilacap benar-benar membuat dahi berkerut. Setelah kabar daya tampung SMA yang sangat terbatas,
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral