Ribuan Naik Pangkat, Puluhan Antre Dipecat
jpnn.com, SURABAYA - Sebanyak 1.327 polisi dan PNS di lingkungan Polda Jatim telah mendapat kenaikan pangkat reguler. Di sisi lain, ada 21 polisi nakal yang sedang menunggu pemecatan.
Hal tersebut disampaikan Wakapolda Jatim Brigjen Pol Widodo Eko Prihartopo dalam upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat di Mapolda Jatim pada Senin (2/7).
Dia mengatakan, kenaikan pangkat ribuan polisi dan PNS itu merupakan buah dari proses pengabdian.
''Kalau enggak ada prestasi, dedikasi, dan loyalitas ya tidak bisa naik pangkat begitu saja," ungkapnya.
Upacara yang diadakan mulai pukul 06.50 itu dihadiri personel dari sejumlah wilayah.
Mulai Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Mojokerto, hingga Jombang. Widodo mengatakan, apel serupa tidak hanya digelar di mapolda, tetapi juga dilaksanakan di seluruh polres jajaran se-Jatim.
''Ini bareng semua naik pangkat hari ini (kemarin, Red)," katanya.
Dalam upacara tersebut, kenaikan pangkat tertinggi dialami Kabidpropam Polda Jatim AKBP Hendra Wirawan dan Ahli Madya Rumah Sakit Bhayangkara TK II Polda Jatim AKBP drg Sthephen Milton Dowdhy Telussa Sp Ort.
Sebanyak 21 polisi nakal sekarang ini sedang menunggu pemecatan di Mapolda Jatim.
- 7 Personel Polres Kepulauan Seribu Dipecat karena Melakukan Pelanggaran
- Korpolairud Pecat 13 Polisi, Ada yang Menipu Hingga Melakukan Zina, Keterlaluan
- Polda Papua Pecat 26 Polisi Selama 2024, Salah Satunya Sudah Bergabung dengan KKB
- Propam Gelar Sidang Etik Kasus Pemerasan DWP, 2 Polisi Langsung Dipecat
- 23 Personel Polisi di Sumut Dipecat Sepanjang 2024
- Polisi yang Menembak Warga Hingga Tewas di Kalteng Terancam Hukuman Mati