Ribuan Pelari Bakal Ramaikan Serviam Charity Challenge, Berlari Sambil Berdonasi
Peserta bisa registrasi dengan berdonasi mulai Rp 300 ribu untuk 6K, lalu Rp 200 ribu untuk 2,5K dan Rp 50 ribu untuk virtual run di man saja peserta berada.
Svida menjelaskan total hadiah yang diperebutkan peserta mencapai Rp 49 juta, yang ada tiga kategori usia yakni umum, Master A (40-54 tahun) dan Master (55tahun lebih).
"Namun demikian, intinya fun run ini bukan sekadar lari untuk cari hadiah, melainkan manifestasi dari dedikasi IASI untuk Indonesia," kata dia.
Dia juga berharap agenda SCC sukses dan akan digelar secara rutin di tahun-tahun mendatang.
Ketua Ikatan Alumni Serviam Indonesia Angela M Basiroen menambahkan, pihaknya memilih penanganan stunting sebagai pilihan penyaluran donasi mengingat pemerintah Indonesia menargetkan mengurangi kejadian stunting sebesar 14 persen pada 2024.
Langkah yang sudah dilakukan yakni antara lain pendampingan bagi ibu-ibu di kawasan Serang Timur, Banten, melalui Posyandu setempat.
Sedangkan penyaluran beasiswa melalui Ursulin Scolarship Foundation diberikan kepada siswa TK hingga Perguruan tinggi, tanpa memandang latar belakang agama mereka, sebagai kontribusi untuk distribusi pendidikan berkualitas yang merata di seluruh Indonesia. (cuy/jpnn)
Ikatan Alumni Serviam Indonesia (IASI) mengadakan fun run yang akan diikuti ribuan peserta.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Adaro Donasikan Paket Seragam Sekolah Senilai Rp 2,4 Miliar untuk Anak Kurang Mampu
- Bersedia Mediasi Novi dan Agus, Denny Sumargo: Ikuti Aturan Saya
- Dukung Dunia Pendidikan, Swiss-Belhotel Pondok Indah Kucurkan Donasi lewat GNOTA
- Fun Run Seru dengan Festival Band di Taman Peruri, Ajang Baru untuk Anak Muda Jakarta
- Polemik Donasi Agus Korban Air Keras, Novi Tegaskan Uangnya Masih Utuh
- Didukung Bank Mandiri, Nusantara TNI Fun Run di IKN Diramaikan 3.182 Peserta