Ribuan Pelayat Antar Kiai Sahal
Sabtu, 25 Januari 2014 – 05:20 WIB

Ribuan Pelayat Antar Kiai Sahal
PATI - Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PB NU) Kiai Sahal Mahfudz tutup usia, Jumat (24/1) dini hari. Dalam pemakamannya, ribuan pelayat dari berbagai pelosok daerah turut mengiringi hingga tempat persemanyaman terakhir di kompleks Makam Syekh Ahmad Al-Mutamakkinkemarin sekitar pukul 09.00.
Sebelumnya, jenazah almarhum disalatkan di musala kompleks Pondok Pesantren Maslakul Huda di Desa Kajen, Kecamatan Margoyoso, yang berjarak sekitar 200 meter dari kompleks makam. Para santri, tokoh ulama, dan muspida turut serta dalam suasana duka tersebut.
Baca Juga:
Ribuan pelayat tampak berjubel mulai dari tempat disalatkan hingga kompleks Makam Al-Mutamakkin. Banyak pula yang telah menunggu di dalam makam. Sekitar pukul 09.25, rombongan jenazah akhirnya tiba di depan pintu makam.
Banyak dari pelayat yang ingin sekadar menyentuh penutup keranda maupun ikut membantu menaikkan keranda menaiki tangga menuju makam. Saat itu, petugas keamanan yang berjaga-jaga pun bekerja ekstra menjaga para pelayat yang berebut menyentuh penutup keranda itu. Diiringi salawat dan tangis, suasana haru pun menyelimuti kompleks makam tersebut.
PATI - Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PB NU) Kiai Sahal Mahfudz tutup usia, Jumat (24/1) dini hari. Dalam pemakamannya, ribuan pelayat
BERITA TERKAIT
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia