Ribuan Pendukung Kecewa
Sempat Beredar Kabar Suu Kyi Bebas Kemarin
Sabtu, 13 November 2010 – 07:49 WIB

SETIA: Pendukung Aung San Suu Kyi di depan kantor NLD di Yangon kemarin (12/11). FOTO: TOMY C. GUTOMO/JAWA POS
YANGON - Sore kemarin (12/11) ribuan pendukung tokoh demokrasi Myanmar Aung San Suu Kyi berkumpul di kantor Partai Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD) di Jalan Shwe Gone Dine Yangon. Pihak NLD sempat mendapat informasi bahwa pemerintah akan melepas peraih nobel perdamaian itu sehari lebih cepat dari jadwal semula, yakni hari ini (13/11).
Kabar itu diterima Deputy Chairman NLD U Tin Oo dan langsung disampaikan kepada para pendukung yang memang sejak pagi sudah berada di kantor NLD. Massa yang tadinya hanya sekitar 300 orang mekin lama makin banyak. Jumlahnya mencapai ribuan. Satu per satu tokoh-tokoh NLD termasuk berdatangan. Termasuk U Nyunt We, sesepuh NLD yang sudah berusia hampir 90 tahun. "Kami baru saja mendapat kabar Aung San Suu Kyi akan bebas sekarang dan segera datang ke kantor ini," kata Myo Oo, Central Committee Partai NLD.
Baca Juga:
Jawa Pos yang berada di kantor NLD sejak pagi menyaksikan detik-demi detik persiapan massa menyambut Aung San Suu Kyi. Background NLD dan podium sudah disiapkan sebagai tempat bai Aung San Suu Kyi berpidato. Begitu juga roncean bunga melati juga siap dikalungkan ke leher Suu Kyi bila sewaktu-waktu datang.
Ribuan massa pada pukul 16.00 meluber memenuhi seperempat jalan Shwe Gone Dine hingga membuat jalan tersebut macet. Puluhan polisi tampak berjaga di sekitar lokasi. Situasi semakin riuh karena masyarakat berdatangan untuk menyaksikan momen yang memang sudah ditunggu kalangan prodemodekrasi tersebut.
YANGON - Sore kemarin (12/11) ribuan pendukung tokoh demokrasi Myanmar Aung San Suu Kyi berkumpul di kantor Partai Liga Nasional untuk Demokrasi
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza