Ribuan Pengacara Arahkan Suara ke Jokowi-JK
Kamis, 05 Juni 2014 – 17:57 WIB
JAKARTA - Dukungan ke pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla dari berbagai kelompok dan latar belakang terus datang silih berganti. Yang terkini, para praktisi hukum mendeklarasikan dukungan untuk duet yang dikenal dengan sebutan Jokowi-JK itu.
Hari ini (5/6) puluhan advokat berkumpul di sebuah cafe di Taman Ismail Marzuki, guna mendukung Jokowi-JK di pemilu presiden (pilpres) yang digelar 9 Juli nanti. Erick S Paat yang menjadi juru bicara para advokat pendukung Jokowi-JK mengatakan, dukungan untuk duet yang diusung PDIP, NasDem, PKB dan Hanura itu didasari pada keyakinan bahwa dua figur tersebut tidak bermasalah secara hukum.
"Kami tidak pernah melihat track record beliau berdua bermasalah. Dan ternyata tidak ada persoalan secara hukum," kata Erick dalam jumpa pers pendeklarasian dukungan ke Jokowi-JK.
Erick menambahkan, ada 1000 advokat yang sudah siap memberikan dukungan untuk Jokowi-JK. Menurutnya, kejujuran yang ada pada sosok Jokowi maupun JK membuat para advokat meyakini jika duet itu kelak memimpin tidak akan menimbulkan persoalan di pemerintahan, khususnya dalam penegakan hukum di bidang pemberantasan korupsi.
JAKARTA - Dukungan ke pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla dari berbagai kelompok dan latar belakang terus datang silih berganti. Yang terkini,
BERITA TERKAIT
- Connie Tanggapi Status Tersangka Hasto, Lalu Bicara Kasus Pencucian Uang Kakak & Adik
- Kompolnas Temukan Fakta Baru soal Pemerasan Polisi Terhadap Penonton DWP
- Temukan Aset yang Tak Dilapor, KPK Proses Kepala BPJN Kalbar
- Mahasiswi UPI Tewas Terjatuh, Polisi Ungkap Fakta Baru
- Gelombang Tinggi Diprediksi Terjadi di Laut Banten, BMKG Imbau Nelayan Waspada
- Usut Penyebab Mahasiswi UPI Bandung Jatuh dari Lantai 2 Gymnasium, Polisi Periksa CCTV