Ribuan Pengungsi Banjir Sakit
Sabtu, 27 Maret 2010 – 03:53 WIB

BANJIR - Memasuki hari ke-8, ribuan rumah di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, masih terendam banjir akibat meluapnya Sungai Citarum. Foto: Fery Pradolo/Indopos.
Banjir di Karawang juga menimbulkan problem sosial lain. Sebagian korban banjir akibat luapan Sungai Citarum tersebut kehilangan barang-barang dan harta mereka karena penjarahan. Sejumlah warga mengaku kehilangan peralatan elektronik di rumah selama ditinggalkan.
Nyoman, warga Blok YA Perumahan Karawang Barat Indah I, menerangkan bahwa ketika dirinya mengecek rumahnya kemarin (26/3), bagian atap jebol. Saat dia memeriksa ke dalam rumah, televisi raib. "Sejumlah peralatan elektronik lainnya juga diambil," katanya.
Kejadian serupa dialami Herman (42), Syarif (43), Asep (45) dan Ridwan (39), warga perumahan itu. Bagian atap rumah mereka dijebol. Lantas, pelaku menjarah barang-barang elektronik. "Kuat dugaan, pelaku menggunakan perahu kayu saat beraksi," ujar Nyoman.
Hal itu diperkuat keterangan Asep, warga Blok GA Perumahan Karawang Barat Indah I. Dia melihat sekelompok orang menggunakan perahu mengangkut barang-barang. "Tapi, ketika kami panggil, mereka segera kabur," tuturnya.
KARAWANG - Banjir yang melanda Kabupaten Karawang selama lebih dari sepekan mulai membawa korban. Setelah sepekan korban banjir mengungsi, banyak
BERITA TERKAIT
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur